cover
Contact Name
Bukhori Muslim
Contact Email
bukhrimuslim@unwmataram.ac.id
Phone
+6287864313361
Journal Mail Official
alamtana@unwmataram.ac.id
Editorial Address
Jalan Kaktus No 1-3 Mataram
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM
ISSN : -     EISSN : 27226751     DOI : 1051673/jaltn
Jurnal ALAMTANA merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Nahdlatul Wathan Mataram dengan e-ISSN 2722-6751. Jurnal ALAMTANA memuat artikel hasil pengabdian para dosen, akademisi, dan mahasiswa dalam membantu dan lembaga sumber daya, pertimbangan, tantangan, dan masalah yang ada di masyarakat. Implementasi kegiatan layanan juga melibatkan Partisipasi masyarakat dan mitra. Kegiatan pelayanan diorganisasikan menjadi kegiatan yang meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 14 Documents
Search results for , issue "Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022" : 14 Documents clear
Pemberdayaan Ekonomi Kelompok Tani Melalui Budidaya Jamur Merang di Desa Bilebante Aisah Jamili
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1168

Abstract

Kondisi ekonomi yang semakin sulit hampir dirasakan oleh semua masyarakat termasuk warga di Desa Bilebante. Kenaikan harga BBM semakin memperparah keadaan eonomi semakin sulit, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari pun semakin berat. Desa Bilebante Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok tengah memiliki potensi cukup besar dibidang pertanian, peternakan, perikanan dan aneka usaha yang lain. Permasalahan yang dihadapi mitra antara lain: sampai saat ini limbah jerami hanya dibakar, ditumpuk dan dibiarkan begitu saja di pinggir sawah, belum dimanfaatkan untuk menghasilkan produk yang lebih bermanfaat seperti media jamur merang yang bernilai ekonomi tinggi dan lainnya. Adapun permasalahan lain yang dihadapi mitra adalah keterbatasan modal. Solusi akan permasalahan mitra tertuang dalam tujuan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini adalah memanfaatkan limbah jerami padi yang melimpah antara lain: untuk memproduksi jamur merang yang siap dikomersilkan dan menambah kecukupan gizi keluarga. Metode yang digunakan oleh Tim PKM ini meliputi penyuluhan dan pelatihan/workshop pembuatan jamur merang dari limbah jerami padi dan demplot budidaya jamur merang. Target khusus yang ingin dicapai atau target luaran program PKM adalah adanya produksi jamur, Publikasi artikel ilmiah, publikasi media massa dan video. Dengan adanya produksi jamur ini, secara langsung dapat mengatasi permasalahan yang dialami masyarakat di Desa Bilebante sehingga meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat Desa Bilebante.
Meningkatkan Prestasi Belajar dengan Memberikan Motivasi Pada Siswa di SMP Sahara Olandari Mulyadi; Desi Permata Sari; Hanna Pratiwi
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1236

Abstract

Motivasi Belajar merupakan salah satu factor peunjang utama dalam menunjang keberhasilan Prestasi belajar Siswa sehingga mampu mendorong siswa untuk dapat meraih kesuksesan dalam belajar. keberhasilan siswa dalam belajar dapat dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor external. Faktor intermal berasal dari diri sendiri berupa faktor biologis seperti faktor kesehatan dan faktor psikologis seperti kecerdasan, bakat, minat, dan motivasi. Sedangkan faktor external merupakan fator dari luar siswa yang terdiri dari keadaan keluarga, keadaan sekolah, dan keadaan masyarakat. Keadaan keluarga meliputi cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga, suasana rumah, keadaan ekonomi keluarga, pengertian orang tua, latar belakang kebudayaan, keadaan sekolah, dan keadaan masyarakat. Di dalam laporan ini akan dipaparkan mengenai factor external yaitu meningkatkan prestasi belajar siswa dengan memberikan motivasi pada siswa di SMP Sahara. sehingga diharapkan siswa mampu meningkatkan prestasi belajarnya.
Peningkatan Profesionalisme Guru Melalui Pelatihan Karya Tulis Ilmiah dan Publikasi Nur Lailiyah
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1239

Abstract

Tujuan umum kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang telah dilakukan, yakni meningkatkan kualitas sumber daya manusia di SD negeri Bruengan 2 kota Kediri. Secara khusus, kegiatan ini memiliki tujuan 1. Guru mampu mengembangkan profesinya, 2. Membiasakan guru terampil dalam menulis, khususnya karya tulis ilmiah, 3. Guru mampu menyusun laporan hasil penelitian, 4. Guru mampu membuat artikel berdasarkan laporan penelitian. Tujuan tersebut diharapkan akan tercapai dengan metode pelatihan dan pendampingan yang intens. Pelatihan dilakukan selama tujuh hari dengan lima tahapan, yakni: 1) pengembangan materi, 2) pelatihan, 3) pendampingan, 4) seminar dan evaluasi, 5) penerbitan artikel. Hasil akhir kegiatan pengabdian kepada masyarakat diperoleh, 11 laporan penelitian dan 11 artikel ilmiah yang dibuat oleh peserta pelatihan yang siap dipublikasikan pada jurnal ber-ISSN atau terakreditasi.
Sosialisasi Pemanfaatan Teknologi Digital Dan Internet Of Things untuk Siswa SMP Sahara Padang Hadi Syahputra hadi putra
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1241

Abstract

Penggunaan internet mengalami perubahan, tidak hanya untuk bertukar data melalui perangkat-perangkat yang sudah umum digunakan, seperti personal computer (PC), laptop, atau smartphone, namun beralih ke berbagai peralatan yang ada di lingkungan manusia. Konsep ini dikenal dengan Internet of Things (IoT). IoT didefinisikan sebagai sebuah sistem yang terdiri dari jaringan sensor, aktuator, dan objek pintar yang bertujuan untuk menyambungkan semua barang, termasuk objek sehari-hari dan yang ada di industri, dengan suatu cara sehingga membuatnya menjadi pintar, bisa diprogram, dan mampu untuk berinteraksi dengan manusia. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini membuat peserta kegiatan sangat tertarik dengan materi yang diberikan. Alasan utamanya adalah mereka mendapat pengetahuan baru mengenai penggunaan teknologi digital untuk hal yang positif.
Game Edukasi Kahoot- Word Wall Sebagai Sarana Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa SMP Sahara Kota Padang Rahmatul Husna Aryah
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1242

Abstract

Siswa SMP Sahara Kota Padang merupakan siswa pada fase remaja, yang memiliki permasalahan utama pada perkembangan afektif. Tujuan dalam kegiatan pengabdian ini yakni meningkatkan motivasi siswa SMP Sahara Kota Padang melalui game edukasi Kahoot-Word Wall. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini melalui kegiatan sosialisasi dan pendampingan langsung di dalam kelas. Berdasarkan evaluasi dari kegiatan yang dilakukan bahhwa siswa mengikuti kegiatan sebesar 80% sampai dengan selesai. Hal ini dikarenakan siswa memiliki daya Tarik yang berbeda dengan variasi media pembelajarn berupa game edukasi. Pada kegiatan ini disimpulkan bahwa siswa memiliki motivasi dalam belajar dengan adanya inovasi game edukasi.
Sosialisasi Resolusi Konflik dan Perilaku Bullying Antar Siswa Di SMP Sahara Padang selvi yona sari
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1244

Abstract

Perilaku bullying adalah perilaku yang akan memberikan dampak negatif kepada korban. Para korban perundungan akan merasa tertekan, tidak percaya diri, takut, kuatir dan stress ketika datang ke sokolah. Solusi yang ditawarkan untuk permasalahan yaitu dengan menawarkan kegiatan sosialisasi anti bullying di SMP Sahara Padang. Sehingga tujuan dan anfaat yang diharapkan dari soliasisasi ini adalah guru dan siswa memiliki pengetahuan tentang bullying dan dapat menghindari praktek bullying di SMP Sahara Padang. Metode pengabdian masyarakat yang diterapkan dalam kegiatan yaitu ceramah, presentasi, modeling, role play, dan small group discussion atau diskusi kelompok.
Learning & Innovation dalam Pengembangan Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Kompetitif di SMP Sahara Ramdani Bayu Putra; Rio Andhika Putra; Hasmaynelis Fitri
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1246

Abstract

The development of human resources (HR) is an important factor in the world of education. Through formal and non-formal education students are formed with good knowledge and skills, which later students have the ability to be creative or produce creativity in the form of innovation in the application of a particular knowledge or skill in supporting student learning at school. As the next generation of the nation, students are educated with various knowledge and expertise and with existing competencies, which will be able to fill the needs of the world of work and the world of business that are superior and competitive. Community service activities (PKM) are one of the Tridharma of Higher Education which must be carried out by Lecturers in accordance with Education Law No. 12 of 2012. This PKM activity was carried out with the aim of contributing to the improvement of Sahara Middle School students who are at Jalan Padang Pasir No 30 Padang, West Padang District, Padang City. Through this activity, students are expected to be able to increase learning & innovation as the nation's next generation who have excellence and are competitive in their fields in the future
Spanduk Promosi dan Digital Marketing Sebagai Strategi Pemasaran pada Home Industry Keripik Tempe Startoon Nor Lailla
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1270

Abstract

Memasarkan produk merupakan ujung tombak dalam suatu kegiatan home industry. Memasarkannya dengan cara menggunakan digital marketing dan spanduk. Dengan memanfaatkan digital marketing akan membuat jangkauan penjualan home industry jauh lebih luas dan dapat melayani konsumen dengan berbagai segmen. Tujuan pengabdian masyarakat ini agar home industry keripik tempe Startoon dapat mengetahui manfaat media digital marketing dalam kegiatan pemasaran yang modern. Metode dalam pengabdian ini yaitu memberikan materi tentang pemanfaatan media digital serta pembuatan spanduk dan aplikasi tiktok. Hasil dan dampak pada pengabdian ini yaitu home industry keripik tempe Startoon dapat mengetahui aplikasi tiktok dan usaha home industry keripik tempe Startoon dapat di ketahui oleh konsumen maupun calon konsumen yang melewati tempat usaha tersebut. .
Workshop Peningkatan Pengetahuan dan Keterampilan Tentang Internet of Things Pada Siswa di SMK Palapa Mimin Fatchiyatur Rohmah; Rokhmad Eko Cahyono; Soffa Zahara; Yanuarini Nur Sukmaningtyas; Atika Isnaining Dyah
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1276

Abstract

Kemampuan dan keterampilan tentang teknologi Internet Of Things mutlak dibutuhkan pada era Revolusi Industri 4.0, terutama untuk lulusan Sekolah Menengah Kejuruan yang dipersiapkan langsung terjun ke dunia kerja. Salah satu upaya peningkatan skill siswa menengah kejuruan yaitu kegiatan workshop yang dimulai dari dasar elektronika, sistem digital, microcontroller, dan dilanjutkan pembuatan projek IoT yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari dan kebutuhan industry. Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan terhadap siswa yang telah mengikuti workshop nilai rata-rata hasil akhir lebih tinggi dari nilai pretest awal yaitu dari 54,7 ke 81,3.
Pemberdayaan Ekonomi Kelompok Usaha Perhutanan Sosial Tani Kopi (Kampung Pasir Angling, Desa Suntenjaya) melalui Pembentukan Koperasi dan Literasi Keuangan berbasis Teknologi Informasi Ali Khumaidi
ALAMTANA: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT UNW MATARAM Vol 3 No 3 (2022): Edisi Desember 2022
Publisher : LPPM UNIVERSITAS NAHDLATUL WATHAN MATARAM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.51673/jaltn.v3i3.1281

Abstract

Kegiatan pemberdayaan ekonomi kelompok usaha perhutanan sosial tani kopi di Kampung Pasir Angling, Desa Suntenjaya melalui pembentukan koperasi dan literasi keuangan berbasis teknologi informasi telah dilaksanakan sesuai metode dan prosedur yang meliputi: metode FGD, pendampingan ke mitra, dan pelatihan ke mitra. Sebelum pelaksanaan FGD telah dilakukan kunjungan awal untuk menemukan kegiatan utama yang akan dilakukan yang meliputi, (1) pendirian, pengelolan organisasai dan operasional koperasi, (2) literasi keuangan, (3) marketing dan branding, dan (4) aplikasi komputer. Keempat kegiatan telah dilakukan dua kali yaitu saat kegiatan FGD dan pelatihan. Proses penyusunan AD/ART dan dokumen lain telah selesai. Dalam literasi keuangan warga kesulitan dikarenakan adanya kebiasaan maka perlu dibiasakan melakukan pencatatan. Marketing dan branding produk berjalan baik dikarenakan para remaja yang sudah terbiasa menggunakan gadget dan sosial media. Penggunaan aplikasi koperasi dan akuntasinya berbasis web telah diberikan pelatihan dan panduan kepada pengurus menggunakan data dummy, namun pengurus masih takut terjadi error.

Page 1 of 2 | Total Record : 14